Pengertian Sistem Dinamika
Pengertian Sistem Dinamika- Sistem dinamik adalah Pemodelan dan simulasi komputer untuk
mempelajari dan mengelola sistem umpan balik yang rumit (complex feedback
systems), seperti bisnis, sistem lingkungan, sistem sosial, dsb.
Dynamic System |
Dimana secara istilah Sistem Dinamika terdiri dari dua kata;
SISTEM & DINAMIKA
-
Sistem merupakan Kumpulan elemen yang saling
berinteraksi, berfungsi bersama untuk tujuan tertentu. Sehingga dalam sistem
sangat diperlukan umpan balik agar sistem stabil.
-
Dinamik artinya bergerak, baik itu secara
GLBB maupun GB, maupun jenis gerak lainnya.
Dimana permasalahan sistem dinamik adalah :
◦ Mengandung jumlah (kuantitas) yang selalu bervariasi.◦ Variasi dapat dijelaskan dalam hubungan sebab akibat.◦ Hubungan sebab akibat dapat terjadi dalam sistem tertutup yang mengandung lingkaran umpan balik (feedback loops).
Tujuan daam industry penggunaan sistem dinamik adalah
pengendalian sistem secara otomatis, dimana setiap pergerakan sistem yang kecil
maupun besar dapat dikendalikan secara baik.
Permasalahan sistem dinamik bisa diselesaikan dengan
pemodelan sistem dinamik, adapun tahap pemodelan sistem dinamik adalah sebagai
berikut :
- Identifikasi masalah
- Membangun hipotesis dinamik yang menjelaskan hubungan sebab akibat dari masalah termaksud
- Membuat struktur dasar grafik sebab akibat
- Melengkapi grafik sebab akibat dengan informasi
- Mengubah grafik sebab akibat yang telah dilengkapi menjadi grafik alir Sistem Dinamik
- Menyalin grafik alir Sistem Dinamik kedalam program DYNAMO, Stella, Vensim, Powersim, atau persamaan matematika
Aspek penting dalam memodelkan suatu sistem dinamik yaitu :
} Berfikir
dalam terminologi hubungan sebab akibat
} Fokus
pada keterkaitan umpan balik (feedback linkages) diantara
komponen-komponen sistem
} Membuat
batasan sistem untuk menentukan komponen yang masuk dan tidak di dalam sistem
Diolah dari Sumber : Slide Presenstasi DSK (Senanjung
Prayoga)
Dalam mengetahui Sistem Dinamika perlu mengetahui istilah
istilah penting yang digunakan dalam sistem dinamika.